LAMPUNG TIMUR - Polres Lampung Timur dan jajarannya melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan secara berkala tahun 2021 yang bertempat di Aula Tri Brata Polres Lampung Timur, kurang lebih sebanyak 189 anggota yang berdinas di Polres Lampung Timur dan jajaran cek kesehatan pengecekan tersebut dilakukan oleh Tim Bid Dokkes Polda Lampung Pimpinan Kompol Jeni Lappy, AMK bersama CV. Flora Pandawa Group.Kamis(4/3/2021)
Pejabat Utama Polres dan anggota ikut serta dalam pemeriksaan tersebut., Dalam kesempatan tersebut Kapolres Lampung Timur AKBP. Wawan Setiawan mengatakan “Kami ingin mengetahui tingkat kesehatan diri kita sendiri dan seluruh anggota Polres Lampung Timur ” ujar Kapolres Lampung Timur AKBP. Wawan Setiawan, S.IK
AKBP. Wawan Setiawan menuturkan kegiatan ini merupakan instruksi dari Mabes Polri dan harus di Jalankan oleh anggota polri secara bertahap, termasuk Polres Lampung Timur. “sistem pemeriksaan kesehatan ini sudah sesuai arahan dari pemimpin Polri. Tambahnya.
Rikkes berkala yang di adakan oleh Biddokkes Polda Lampung bersama CV. Flora Pandawa Group ini untuk memantau kondisi kesehatan anggota, bagaimanapun juga kesehatan fisik merupakan syarat mutlak anggota Polri menjalankan tugasnya.,Pungkasnya.
Kompol Jeni Lappy, AMK menyampaikan pemeriksaan kesehatan ini untuk memantau kondisi kesehatan anggota, bagaimanapun juga kesehatan fisik merupakan syarat mutlak seluruh anggota Polri., Ucap Kompol Jeni Lappy
Sedangkan untuk hasil pemeriksaan kesehatan berkala anggota Polres Lampung Timur meliputi pemeriksaan darah, urine, rekam jantung, rontgen, serta pemeriksaan gigi dan mata, dan hasil akan dketahui dalam beberapa hari kedepan.,Pungkas Kompol Jeni Lappy, AMK



